KEGUNAAN KIMIA UNSUR


KEGUNAAN LOGAM ALKALI (GOLONGAN IA)

1.         Litium (Li)
·        Logam Li yang tidak terlalu reaktif, digunakan dalam baterai untuk kalkulator, jam, kamera, dan alat pacu jantung.
·        Paduan logam Li dengan magnalium digunakan pada komponen pesawat terbang , karena paduan logam ini sangat ringan tetapi kuat.
·        Karena logam ini memiliki spesifikasi panas yang tertinggi di antara benda-benda padat, seringkali digunakan pada aplikasi transfer panas.
·        Litium digunakan sebagai bahan campuran logam, sintesis senyawa organik dan aplikasi nuklir
·        Elemen litium digunakan pula untuk pembuatan kaca dan keramik spesial.
·        Bersama dengan litium bromida, keduanya digunakan pada sistem pendingin dan penghangat ruangan.
·        Litium Dipakai untuk lubrican, peningkat kekerasan paduan logam, farmasi, hidrogenasi, propelant roket, sintesis vitamin A, pendingin reaktor nuklir, produksi tritium, deoksidator untuk logam tembaga dan paduannya. 
·        Litium dipakai dalam kimia organik untuk membuat reagen berbasis organolitium
·        Litium neobate dipakai dalam alat telekomunikasi seperti HP sebagai resonat kristal
·        Litium klorida dan litium bromida dipakai sebagai desikan
·        Litium stearat dipakai sebagai lubrican pada alat bertemperatur tinggi
·        Alloy litium dengan logam lain seperti aluminium, kadmium, tembaga, dan mangan dipakai sebagai bahan pembuatan pesawat terbang.
·        Litium flourida dipakai diperalatan optik seperti IR, teleskop, UV dan UV Vacum karena sifatnya yang transparan
·        Logam litium dan hidridanya dipakai sebagai bahan untuk bahan bakar roket
·        Litium peroksida, litium nitrat, litium klorat, litium perklorat dipakai sebagai oksidator dalam propelan roket
·        Litium deuerida dipakai sebagai bahan bakar reaksi fusi dimana jika ditembaki dengan neutron maka akan menghasilkan tritium.

·        Litium hidroksida adalah senyawa penting yang diperoleh dari litium karbonat, bersifat basa kuat, dan bila dipanaskan dengan minyak akan diperoleh sabun litium yang bermanfaat untuk membersihkan lemak dan dipakai untuk melubrikasi gear mesin
·        Senyawaan litium dipakai sebagai zat pewarna pada kembang api karena dapat menghasilkan warna merah terang.

2.        Natrium (Na)
·        Lelehan Na memiliki titik leleh yang rendah , sehinga dapat digunakan sebagai bahan pendingin pada reaktor nuklir. 
·        Disamping itu , Na memiliki daya hantar panas yang baik , sehingga lelehan Na mengambil panas yang dihasilkan reaksi fisi dan panas tersebut ditransfer oleh Na cair ke bagian luar reaktor untuk menguapkan air. Uap yang timbul dipakai untuk menjalankan generator listrik.
·        Na juga digunakan pada lampu penerangan di jalan raya atau pada kendaraan karena sinar kuning dari natrium memiliki kemampuan untuk menembus kabut.
·        untuk ekstraksi logam-logam
·        Untuk produksi zat aditif bahan bakar minyak
·        Senyawa natrium juga penting untuk industri-industri kertas, kaca, sabun, tekstil, minyak, kimia dan logam

3.        Kalium (K)
·        Kalium digunakan untuk membuat KO2 yang digunakan dalam masker gas. 
·        KO2 akan bereaksi dengan uap air hasil pernafasan dan membebaskan gas oksigen. 
·        Di dalam tubuh , K bersama Na diperlukan oleh sel saraf untuk mengirim sinyal – sinyal listrik. 
·        Gerakan ion natrium dan Kalium dalam sel otak ini digunakan untuk mengukur gelombang otak. 
·        Unsur kalium sangat penting bagi pertumbuhan. Tumbuhan membutuhkan garam-garam kalium, tidak sebagai ion K+sendiri, tetapi bersama-sama dengan ion Ca2+ dalam perbandingan tertentu. 
·      Unsur kalium digunakan untuk pembuatan kalium superoksida (KO2) yang dapat bereaksi dengan air membentuk oksigen yang dapat digunakan sebagai bahan cadangan oksigen dalam tambang (bawah tanah), kapal selam, dan digunakan untuk memulihkan seseorang yang keracunan gas.
4.       Rubidium (Rb)
·         Rubidium digunakan pada filamen sel fotolistrik yang mengubah energi cahaya menjadi energi listrik.

5.       Sesium (Cs)
·        Cs digunakan sebagai katode pada lampu – lampu elektronik. Logam Cs mempunyai energi ionisasi pertama yang sangat kecil. Jika terkena cahaya, Cs akan melepaskan elektronnya yang akan tertarik menuju ke elektrode positif pada sel dan menyebabkan timbulnya arus listrik.

KEGUNAAN LOGAM ALKALI TANAH ( GOLONGAN IIA )

1) Berilium (Be)
·        Untuk mencegah korosi logam
·        Membuat alloy tembaga dan nikel dengan kekuatan yang tinggi
·        Digunakan sebagai campuran bahan-bahan bagian pesawat supersonic

2) Magnesium(Mg)
·        Magnesium sitrat digunakan sebagai bahan obat-obatan dan minuman bersoda
·        MgSO4 dan MgO digunakan pada pembuatan kosmetik, kertas dan obat cuci perut
·        Digunakan untuk konstruksi bangunan karena ringan

3) Kalsium (Ca)
·        Campuran logam Ca-Pb digunakan pada akumulator
·        Digunakan dalam pembuatan semen dan mortar
·        Digunakan untuk membuat gigi, rangka atau tulang tiruan

4) Strontium (Sr)
·        Digunakan pada pembuatan kembang api dan petasan
·        SrO digunakan pada proses pembuatan gula pasir
·         Isotop Sr-85 digunakan untuk mendeteksi kanker tulang
·        Isotop Sr-90 digunakan sebagai senjata nuklir

5) Barium (Ba)
·        Pelapis konduktor listrik 
·        BaSO4 digunakan dalam industri karet dan cat 
·        Ba(NO3)2 digunakan untuk membuat petasan dan kembang api

6) Radium (Rn)
·        Penggunaan isotop radioaktif untuk pengobatan penyakit kanker

KEGUNAAN HALOGEN ( GOLONGAN VIIA )

1)Fluorin (F)
·        Asam flourida digunakan untuk mengukir (mengetsa) gelas.Reaksi : CaSiO3+8HF H2SiF6+ CaF2+ 3H2O
·        Natrium heksafluoroksilikat ( Na2SiF6) digunakan untuk bahan campuran pasta gigi.
·        Natrium fluorida ( NaF ) untuk mengawetkan kayu.
·        Belerang hexafluorida ( SF6) sebagai insulator.
·        Kriolit ( Na3AlF6) sebagai bahan pelarut dalam pengolahan bahan alumunium.
·        Freon-12 ( CF2Cl2) sebagai zat pendingin pada kulkas dan AC.
·        Teflon digunakan sebagai pada peralatan mesin
 
2)Klorin (Cl)

·        Asam klorida ( HCl ) digunakan pada industri logam. Untuk mengekstrasi logam tersebut
·        Natrium klorida ( NaCl ) digunakan sebagai garam dapur
 ·        Kalium klorida ( KCl ) sebagai pupuk tanaman.
 ·        Amonium klorida ( NHCl ) sebagai bahan pengisi batu baterai.
·         Natrium hipoklorit ( NaClO ) digunakan sebagai pengelontang( breaching agent ) untuk kain dan kertas. ClO-+ zat pewarna Cl-+ zat tak berwarna
 ·        CaOCl2/( Ca2+)( Cl-)( ClO-) sebagai serbuk pengelontang atau kapur klor.
 ·        Kalsium hipoklorit ([Ca( OCl2)2] sebagai zat disenfekton pada air ledeng.8.Kalium klorat (KCl) bahan pembuat mercon dan korek api.
 ·        Seng klorida (ZnCl2) sebagai bahan pematri (solder).

3) Bromin (Br)
·        Natrium bromide (NaBr)sebagai obat penenang saraf 
·        Perak bromide(AgBr)disuspensikan dalam gelatin untuk film fotografi 
·        Metil bromide(CH3Br)zat pemadam kebakaran 
·        Etilen dibromida(C2H4Br 2)ditambahkan pada bensin untuk mengubah Pbmenjadi PbBr 2

4)      Iodin (I) 
·        Sebagai obat antiseptic
·        Mengidentifikasi amilum
·        Kalium Iodat(KIO3)ditambahkan pada garam dapur
·        Iodoform(CHI3)merupakan zat organic
·        Perak Iodida(AgI)digunakan dalam film fotografi.


KEGUNAAN GAS MULIA ( GOLONGAN VIIA )

1)        Helium ( He )
·        Pendingin reaktor nuklir
·        Pengisi balon udara
·         Campuran udara bagi penyelam

2) Neon ( Ne )
·        Pengisi bola lampu neon
·         Penangkal petir
·        Indikator tegangan tinggi

3) Argon ( Ar )
·        Pembuatan roket
·        Las stainless steel
·        Las titanium
·        Pengisi bohlam pijar
·        Tempat penyimpanan logam

4) Kripton (Kr)
·        Pengisi lampu fluoresen tegangan rendah
·        Alat fotografi kecepatan tinggi
 
5)      Xenon ( Xe )
·        Pembuatan lampu baktenisida
·        Pembuatan tabung electron
·        Penghilang rasa sakit
·        Obat bius

6) Radon ( Rn )
·        Terapi kanker
·        Sistem peringatan gempa

KEGUNAAN GOLONGAN PERIODE 3

1)Natrium (Na)
•Dipakai dalam pebuatan ester
•Na-benzoat dipakai dalam pengawetan makanan
•Na-glutamat dipakai untuk penyedap makanan
•Isi dari lampu kabut dalam kendaraan bermotor
•NAOH dipakai untuk membuat sabun, deterjen, kertas
•NAHCO3 dipakai sebagai pengembang kue
•Memurnikan logam K, Rb, Cs
•NACO3 Pembuatan kaca dan pemurnian air sadah
•Mereduksi lelehan KCl, bertujuan untuk memperoleh logam kalium
•Untuk membentuk Natrium Karbida (Na2C2) 

2)Magnesium (Mg)
•Dipakai pada proses produksi logam, kaca, dan semen
•Untuk membuat konstruksi pesawat. Logamnya disebut magnalum
•Pemisah sulfur dari besi dan baja
•Dipakai pada lempeng yang digunakan di industry percetakan
•Untuk membuat lampu kilat
•Sebagai katalis reaksi organik
•Untuk antasid (Mg(OH)2) , pencahar (MgSO4) , bata tahan api (MgO) , tapal gigi dankosmetik (MgCO3) 

3)Alumunium (Al)
•Banyak dipakai dalam industri pesawat
•Untuk membuat konstruksi bangunan
•Dipakai pada berbagai macam aloi
•Untuk membuat magnet yang kuat
•Tawas sebagai penjernih air
•Untuk membuat logam hybrid yang dipakai pada pesawat luar angkasa
•Membuat berbagai alat masak (Al 90% Mg 10%)
•Menghasilkan permata bewarna-warni: Sapphire, Topaz, dll

4)Silikon (Si)
•Dipakai dalam pembuatan kaca (SiO2)
•Terutama dipakai dalam pembuatan semi konduktor
•Digunakan untuk membuat aloi bersama alumunium, magnesium, dan tembaga
•Untuk membuat enamel
•Untuk membuat IC
•Tanah liat untuk membuat semen
•SiC untuk pemotong

5)Fosfor (P)
•Fosforus putih untuk pembuatan asam sulfat.
•Fosforus merah untuk korek api.
•Sebagai bahan dasar pada pembuatan pupuk fosfat dan superfosfat, amohpos, atau NPK di industri pupuk

6)Sulfur (S)
Kegunaan :
•Dipakai sebagai bahan dasar pembuatan asam sulfat
•Digunakan dalam baterai
•Dipakai pada fungisida dan pembuatan pupuk
•Digunakan pada korek dan kembang api
•Digunakan sebagai pelarut dalam berbagai proses
•Elektrolit accu
•Tawas
•Pupuk ZA (NH4)SO4
•Gips MgSO4
•Obat pencahar / garam inggris
•Bahan vulkanisasi karet
•Seng sulfida digunakan sebagai bahan pelapis pada layar televise

7)Chlor (Cl)
•Dipakai pada proses pemurnian air
•Cl2 dipakai pada disinfectan
•KCl digunakan sebagai pupuk
•ZnCl2 digunakan sebagai solder
•NH4Cl digunakan sebagai pengisi batere
•Digunakan untuk menghilangkan tinta dalam proses daur ulang kertas
•Dipakai untuk membunuh bakteri pada air minum
•Dipakai pada berbagai macam industri
•PVC, polimer viniklorida
•Klorat dan perklorat untuk bahan peledak dan roket
 
8)Argon (Ar)
•Sebagai pengisi bola lampu karena Argon tidak bereaksi dengan kawat lampu
•Dipakai dalam industri logam sebagai inert saat pemotongan dan proses lainnya
•Untuk membuat lapisan pelindung pada berbagai macam proses

•Untuk mendeteksi sumber air tanah
•Dipakai dalam roda mobil mewah

•Pembuatan silikon
•Lampu bohlam (pink dan biru)

KEGUNAAN UNSUR PERIODE KEEMPAT

·       Skandium digunakan pada lampu intensitas tinggi
·       Titanium digunakan pada industri pesawat terbang dan industri kimia.
·       Vanadium digunakan untuk membuat per mobil dan sebagai katalis pembuatan belerang
·       Kromium digunakan untuk bahan pembuatan baja, nikrom, stanless steel.
·       Mangan digunakan untuk bahan pembuatan baja, manganin dalam pembuatan alat-alat listrik dan sebagai alloy mangan-besi atau ferromanganese
·       Besi digunakan untuk pembuatan baja, perangkat elektronik, memori komputer, dan pita rekaman.
·       Kobalt digunakan untuk membuat aliansi (paduan logam)
·        Nikel digunakan untuk melapisi logam supaya tahan karat dan paduan logam
·       Tembaga digunakan untuk kabel – kabel, pipi – pipa, kaleng makanan dan untuk alat – alat elektronik
·        Seng digunakan sebagai logam pelapis antikarat, paduan logam, pembuatan bahan cat putih, dan antioksidan dalam pembuatan ban mobil.

NB  " Jika postingan ini berguna/bermanfaat untuk anda, anda juga bisa memberikan saran di postingan ini melalui kotak komentar di bawah, terimakasih. "

0 Response to "KEGUNAAN KIMIA UNSUR"

Posting Komentar